Akrilik Express adalah Brand Store Resmi dari PT.Indomika Utama yang melayani Custom Akrilik dan Akrilik Lembaran. Akrilik Express bukan seperti Toko Akrilik lainnya, kami terus berusaha profesional dan terus mengembangkan diri untuk menjadi pabrik akrilik terbaik di Indonesia. Dengan Support dari tim yang handal, mesin laser yang mumpuni untuk memotong akrilik dalam skala besar tiap harinya. Tidak hanya mesin laser akrilik, kami juga memiliki mesin printing akrilik sendiri, molding dan tekuk akrilik sehingga apapun kebutuhan akrilik dari klien kami siap mengerjakannya.
Banyaknya toko akrilik yang beredar saat ini memaksa kami harus unjuk gigi untuk tetap eksis baik konvensional maupun online. Saat ini kami hanya melayani Custom Akrilik dan menjual akrilik lembaran serta potongan. Kami belum merencanakan untuk membuat produk retail, karena kami sadar bahwa banyak dari klien kami juga adalah penjual akrilik yang tersebar di jakarta, tangerang, bandung, surabaya, bali, bekasi, bogor, lampung, solo, jogjakarta, kebumen dan beberapa kota besar lainnya.
Bisa di kategorikan bahwa Akrilik Express adalah Penunjang Bisnis / Partner bagi klien yang ingin memiliki usaha berbentuk produk akrilik. Kami juga menunjang segala kebutuhan perlengkapan usaha anda baik Akrilik Display, Sign Akrilik, Kotak Akrilik, Neon Box, Aksesoris seperti gantungan kunci, tempat tissue dan Advertising lainnya. Kami berlokasi di Tangerang dan melayani ke seluruh provinsi di Indonesia.